Posts

Showing posts from May, 2022

Point of No Return

Image
"Jangan pergi kesana! Kalau kamu pergi, kamu sedang menghitung mundur hari kehancuranmu sendiri!" Nasehat keras dari seorang sahabat saat aku curhat tentang kegalauanku. Singkat dan padat namun berhasil membuatku bergidik ketakutan membayangkan bagaimana dampak masa depan dari keputusan yang akan kubuat waktu itu. Jadi begini ceritanya... Dalam upayaku cari jodoh beberapa tahun yang lalu, aku sempat kenalan dengan seorang pria dari luar kota Jakarta. Kami kenalan di salah satu situs dating online khusus Kristen. Dari awal kami chatting, aku merasa tertarik dengan pria ini. Aku menganggap pria ini dan segala yang ada padanya begitu keren. Tapi tampaknya dia tak punya rasa tertarik yang sama besarnya denganku. Terbukti dari dia tidak menanggapi dengan serius saat aku memintanya datang ke Jakarta untuk menemuiku. Alasannya sibuk dengan urusan kerjaan. Aku yang waktu itu sangat tergila-gila pada pria ini berpikir bahwa itu alasan yang masuk akal. Bahwa aku har...

Upaya Mendapatkan Restu Mamak untuk Pasangan Beda Suku

Image
  "Ah..kalau bisa sama orang Bataklah, inang.." Begitu kata mamakku waktu aku menceritakan padanya bahwa aku sedang dekat dengan seorang pria dari Solo, Jawa Tengah, pria yang sekarang jadi suamiku. Aku maklum dengan permintaan mamak. Hampir semua orang Batak berharap anaknya menikah dengan sesama Batak. Mungkin suku lain juga demikian. Aku juga setuju bahwa menikah dengan sesama suku akan membuat pernikahan bisa lebih mudah karena tak harus repot beradaptasi dengan budaya yang berbeda. Tapi dari perkenalanku dengan pria ini, aku melihat banyak karakter baik yang dia miliki dan banyak kriteria yang aku cari yang aku temukan padanya. Jadi aku pikir dia harus ditindaklanjuti dengan serius. Dengan cara mengenalkannya pada mamak dan mendapatkan persetujuan beliau sebelum melangkah lebih jauh. Karena bagiku restu orang tua adalah penting. Memang mereka udah pernah ketemu waktu mamak sakit, pria ini datang besuk ke RS, tapi cuma sebentar. Jadi belum saling kenal d...