Posts

Showing posts from July, 2022

Pelajaran dari Pandemi Part 1 - Hanya Pengelola, Bukan Pemilik

Image
Sebulan setelah kami menikah, negara ini dinyatakan mulai terkena wabah Covid19 yang tadinya hanya santer di luar negeri. Tiba-tiba terjadi banyak perubahan. Pemberlakuan PPKM, wajib pakai masker dan segala tindakan protokol kesehatan lain mulai diterapkan. Perkantoran juga banyak yang mulai memberlakukan work from home, sekolah-sekolah juga pada sekolah online. Dampak dari Pandemi ini tak butuh waktu lama untuk mempengaruhi kondisi keuangan keluarga kami. Suami yang tadinya kerja di salah satu toko di daerah Cibubur terpaksa dirumahkan mengingat pendapatan toko tempat dia bekerja mengalami penurunan. Tapi walau dirumahkan, masih diberikan gaji pokok. Waktu itu aku baru hamil. Aku yang mulai mempersiapkan segala kebutuhan untuk menyambut kelahiran anak kami, mulai kuatir dengan kondisi pekerjaan suami, tapi tak mau begitu mempermasalahkannya. Berharap ini hanya sementara, nanti juga akan kembali bekerja seperti biasa. Waktu itu kami berpikir bahwa Pandemi ini, yang...

Belajar Mengelola Keuangan Untuk Persiapan Pernikahan

Image
  Sebelum menikah, aku sering mendengar keluh kesah orang-orang yang udah menikah tentang masalah keuangan keluarga mereka. Banyak masalah terkait keuangan yang menjadi penyebab konflik. Paling sering karena kekurangan uang untuk pemenuhan kebutuhan sehari-hari. Ada juga yang pasangan kurang terbuka tentang uang dan pasangan yang ternyata punya banyak hutang dimana-mana. Tampak tak asik banget membayangkan pasangan-pasangan ini bertengkar karena uang. Ibaratnya udah miskin berantem mulu lagi. Aku pikir seharusnya ada yang bisa dilakukan untuk menghindarinya. Waktu masih single, aku menyadari aku belum bisa mengelola keuangan dengan baik. Aku sering menghabiskan uang untuk hal-hal yang sebenarnya gak penting dan masih sering tergoda untuk berhutang untuk hal-hal konsumtif. Tapi karena masih single, dampak dari kecerobohanku mengelola uang hanya aku sendiri yang menanggung. Aku pikir kalau aku udah jadi istri, nantinya mungkin perlu mengelola uang suami juga. Maka aku h...